Ads

Cara Mendapatkan Siaran Televisi Digital

Siaran televisi digital adalah sebuah teknologi yang memungkinkan televisi yang kita gunakan bisa mendapatkan dengan kualitas terbaik dan gambar yang lebih jernih, tentunya sinyal yang didapatkan ini harus melewati beberapa proses atau diolah terlebih dahulu sebelum akhirnya bisa ditampilkan dengan gambar yang jernih dan bersih pada televisi anda.

Saat ini di Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia sudah mewajibkan semua penyiaran televisi hanya menampilkan siaran televisi digital saja, dan menghentikan siaran televisi analog yang sebelumnya banyak digunakan oleh mereka yang tinggal di Kota Besar karena memang memungkinkan untuk mendapatkan siaran televisi analog dengan bagus hanya mengandalkan antena biasa, tanpa harus menggunakan booster maupun set top box.

cara nyari sinyal parabola


Apa Perbedaan Antara Siaran Televisi Digital Dengan Siaran Televisi Analog?

Perbedaan yang mencolok adalah hasil dari gambar dan suara yang ditangkap yang jauh lebih jernih jika menggunakan televisi digital, dan hasil gambar yang kurang bagus saat menggunakan siaran televisi analog. Bahkan meskipun siaran yang ditangkap kurang jelas dan hanya nampak titik-titik seperti semut pun masih bisa muncul pada siaran televisi analog.

Dan hal itu jauh berbeda dengan siaran televisi digital yang memastikan semua siaran televisi memiliki kualitas sinyal yang bagus dan gambar yang jernih supaya bisa ditampilkan pada televisi anda. Sehingga jika kekuatan sinyal buruk, siaran televisi tersebut tidak akan dimunculkan dan anda harus melakukan beberapa perbaikan dan pemrograman ulang untuk menemukan saluran televisi tersebut.

Bagaimana Cara Mendapatkan Siaran Televisi Digital?

Untuk mendapatkan siaran televisi digital, anda membutuhkan sebuah perangkat tambahan yaitu set top box dan menyambungkan antena yang saat ini anda gunakan dengan set top box sebelum dihubungkan dengan televisi.

Namun hal ini hanya bisa dilakukan pada kota-kota besar yang memiliki kekuatan sinyal yang bagus saja. Jika anda tinggal pada daerah yang jauh dengan perkotaan, anda harus membeli sebuah perangkat parabola yang berfungsi sebagai penguat sinyal yang langsung menangkap sinyal dari satelit.

Namun untuk memasang perangkat parabola tersebut tidak bisa dilakukan dengan sembarangan, karena harus memasang LNB dengan benar dan mempelajari cara nyari sinyal parabola dengan mengarahkan parabola ke arah posisi satelit yang sudah mengorbit. Sehingga harus mencari arah yang pas dengan memutar para bola ke timur maupun ke barat, atau dengan menggunakan alat satelit detector.

Setelah mendapatkan arah yang tepat, langkah selanjutnya adalah mempelajari cara memogram parabola yang bisa anda baca melalui buku panduan saat membeli perangkat parabola dan set top box. Jika anda sudah mengetahui caranya, anda tinggal scan otomatis sesuai dengan arahan buku panduan dan channel televisi langsung muncul jika langkah-langkah yang anda lakukan sudah benar.

Promo Set Top Box : https://shope.ee/6UoTlO2Ani

Penutup

Mendapatkan siaran televisi digital pada daerah yang jauh dengan perkotaan memang membutuhkan kerja keras untuk pemasangan parabola dengan baik dan benar. Mudah-mudahan informasi yang saya bagikan pada artikel ini bermanfaat dan jangan lupa untuk mengikuti blog ini karena akan memberikan informasi menarik dan bermanfaat pada artikel selanjutnya.