Ads

Hal yang Harus Diketahui Sebelum Bermain MPL - Mobile Premier League

Kali ini saya mau membahas game yang lagi booming saat ini yaitu MPL atau Mobile Premier League. Yaitu aplikasi yang berisi banyak game menarik dan berbagai turnamen yang bisa menghasilkan diamond, nah diamond itu nantinya bisa ditukarkan dengan saldo gopay atau saldo link aja.

Tapi sayangnya aplikasi ini belum tersedia di playstore dan sementara hanya bisa digunakan oleh ponsel berbasis android, untuk download MPL Apk kalian bisa baca artikel dibawah ini lengkap dengan kode untuk mendapatkan diamond gratis saat install aplikasi.


Berikut ini beberapa hal yang harus kalian ketahui sebagai pemain MPL, ini berdasarkan pengalaman pribadi saya saat bermain ya.

Berapa Lama Pencairan Uang MPL?

Pencairan uang dengan menukarkan diamond menjadi saldo gopay atau link aja tidak butuh waktu lama, hanya butuh waktu beberapa detik saldo akan langsung masuk ke rekening. Untuk perhitungannya 2 diamond MPL = Rp 200,-

Berapa Lama Voucher Cashback Bertambah?

MPL menawarkan banyak voucher cashback setiap kita topup diamond, mulai dari 70% hingga 110 % pun ada, dan minimum pengisian pun hanya 1 diamond. Cashback disini bukan saldo gopay atau linkaja kembali lagi tetapi dalam bentuk diamond topup. Misalnya saat topup 25 diamond dengan biaya 25ribu, kalian akan mendapatkan total 50 diamond jika menggunakan kupon cashback MPL 100%. 

Tetapi tambahan diamond cashback tidak akan masuk langsung hingga saat ini saya bermain, mungkin kedepannya bisa lebih cepat lagi. Berdasarkan pengalaman saya diamond cashback akan masuk sekitar 3-5 Hari.


Bagaimana Cara Mendapatkan Kupon Cashback MPL?

Yang harus kalian lakukan adalah login dan bermain setiap hari. Ada roda berputar yang bisa dimainkan untuk mendapatkan hadiah kupon cashback atau diamond.

Apakah Diamond Bonus Bisa digunakan?

Diamond bonus didapatkan dari permainan roda putar yang didapatkan setiap hari, bisa juga dari refferal. Diamond bonus bisa digunakan untuk bermain dengan memilih game yang menggunakan diamond diatas 7. 

Misalnya bermain Fruit Dart dengan menggunakan 3 diamond untuk mendapatkan 5 diamond jika menang, yang terpakai adalah diamond topup atau diamond kemenangan. Tetapi jika memainkan yang 7 diamond dengan hadiah 11 diamond, dari 7 diamond tersebut 0.5 diamond yang digunakan berasal dari diamond bonus. Jadi diamond bonus MPL bisa digunakan.